Pelatihan MEP Bagi Para Pelaksana Pembangunan Mata Air

Reading Time: 2 minutes

Kualitas Terjaga Berkat Pelatihan MEP Terkini Bagi Para Pelaksana Pembangunan Mata Air

18 November 2021 | Reading Time: 2 minutes

Sistem instalasi mekanikal-elektrikal dan pemipaan (MEP) di suatu bangunan merupakan suatu kelengkapan fasilitas bangunan yang digunakan untuk menunjang tercapainya unsur fungsional, kenyamanan, kesehatan, keselamatan, kemudahan dalam suatu bangunan. 

Mata Air selalu memberikan kualitas yang terbaik untuk para klien dengan rutin melakukan pelatihan dan pemeriksaan kualitas kepada tim perancangan dan tim pelaksana pembangunan.

Selaku Direktur dari departemen PMO yaitu pak Gunawan, pada kesempatan kali ini menyediakan pelatihan terkini mengenai sistem instalasi mekanikal-elektrikal dan pemipaan kepada tim yang melaksanakan pembangunan proyek Mata Air yang berlokasi di daerah Pondok Indah dan Cipete, Jakarta Selatan.

Sertifikat ISO 9001:2015 Mata Air Persada
Sertifikat ISO 9001:2015 Mata Air Persada

Dalam desain bangunan harus selalu memperhatikan dan menyertakan MEP yang dikoordinasikan desain yang lain seperti desain arsitektur, struktur, interior dan desain lain. Jenis sistem dan instalasi MEP sangat beragam, tergantung pada fungsi gedung itu sendiri. Orientasi, lokasi serta kondisi lingkungan sekitar gedung merupakan faktor penunjang terhadap keandalan sistem dan instalasi MEP yang dirancang.

Sertifikat ISO 9001:2015 Mata Air Persada

Adapun tujuan utama dilaksanakannya pelatihan MEP ini antara lain:  

  • Mengenal berbagai sistem instalasi mekanikal – elektrikal dan plumbing dalam gedung.
  • Mengetahui dasar-dasar umum perancangan sistem MEP.
  • Dapat menentukan jenis sistem dan instalasi MEP yang sesuai peruntukannya

Khusus di sesi kali ini, adapun fokus pelatihan MEP dengan topik-topik sebagai berikut: 

  • Sistem plumbing dan sanitasi
  • Fire fighting untuk pencegahan kebakaran
  • Dumbwaiter untuk pembuangan sampah
  • Elevator
  • Escalator
  • MVAC (Mechanical Ventilation Air Conditioner) untuk pengudaraan dan penghawaan
  • Penerangan / pencahayaan
  • Sistem telepon, CCTV dan sekuriti
  • Penangkal petir
  • Tata suara
  • Sistem alat pembersih bangunan.

Dengan penyediaan pelatihan ini, besar harapan Mata Air untuk selalu menjaga kualitas pembangunan di setiap proyek dengan bekal edukasi yang sangat penting untuk para tim project management maupun  pekerja konstruksi dari Mata Air dalam berkolaborasi untuk menciptakan rumah impian dari para klien.