
Tahun Penyelesaian
Ongoing
Fungsi Bangunan
Rumah Tinggal/Residensial
Langgam
American Classic
Tipe Proyek
Design & Build
Luas Bangunan
+- 400 m2
Kemanggisan: Rumah American Classic Karya Mata Air
Rumah Kemanggisan, salah satu karya Mata Air, sebuah perusahaan arsitektur dengan pengalaman lebih dari 20 tahun sebagai kontraktor rumah mewah, menawarkan lebih dari sekadar tempat tinggal. Dengan konsep American Classic, rumah ini menghadirkan kesan timeless dengan sentuhan modern.
Dari luar, rumah ini memikat dengan warna putih yang disempurnakan oleh aksen abu-abu dan coklat kayu, menciptakan keeleganan dan kehangatan sekaligus. Desainnya yang dipenuhi oleh jendela memberikan pencahayaan alami yang melimpah serta sirkulasi udara yang menyegarkan di setiap sudut ruangan.
Keindahan rumah ini tidak hanya terlihat dari luar, namun bagian dalamnya dirancang dengan baik untuk memberikan kenyamanan yang tidak tertandingi. Dengan total dua lantai, setiap ruangannya diperuntukkan untuk memenuhi kebutuhan dan gaya hidup modern. Ditambah dengan gazebo kayu di halaman depan menjadi tempat untuk bersantai sambil menikmati keindahan taman kecil.
Lebih dari sekadar design and build rumah mewah, Mata Air juga memberikan layanan house maintenance, memastikan rumah tetap dalam kondisi terbaiknya seiring berjalannya waktu. Dengan pengalaman dan dedikasinya selama lebih dari 20 tahun, Mata Air menjadi pilihan yang tepat bagi Anda yang menginginkan rumah mewah dengan kualitas terbaik. Mari wujudkan rumah impianmu bersama kami!
Design: Mata Air
Build: Mata Air