fbpx

5 Gaya Kamar Anak Yang Bikin Betah Di Rumah Aja

Reading Time: 4 minutes

5 Gaya Kamar Anak Yang Bikin Betah Di Rumah Aja

20 July 2021 | Reading Time: 4 minutes

Kamar tidur anak Mata Air
Credit: withinthegrove.com

Menyambut hari anak-anak nasional Indonesia, kali ini kami senang mengumpulkan mood board kamar anak untuk usia SD.

Alangkah baiknya jika orang tua dapat mendukung tumbuh kembangnya, terutama kemandiriannya dengan memberikan kamar sendiri bagi mereka.

Dan membuat kamar anak Anda cocok dengan karakter dan kesukaan mereka, pasti dapat mengurangi rasa bosan dan membuat lebih merasa betah dan bebas di rumah.

Mari kita lihat, variasi kamar anak seperti apa saja yang bisa dieksplor.

 

1. Kamar Anak Japandi Safari style

Kamar tidur anak Mata Air
Credit: homestolove.com.au

Kamar bertema bisa menjadi sebuah ide awal. Jika ia senang dengan binatang, desain kamar ini dapat menjadi opsi yang lucu.

Pilihan furniture dari kayu warna muda dan fabric warna cerah pada linen, wallpaper, dan gorden dapat membuat tampilan minimalis tanpa harus mengurangi texture experience.

Ceriakan suasana dengan soft toys bertema safari dan wallpaper dot hitam atau linen warna earth tone yang tetap tampil kiddies.

Jika ia bosan roaming dibawah, bunk bed atas bisa jadi opsi seru untuk membaca buku atau bermain.

Putra atau putri Anda pasti senang dengan kamar barunya yang seru.

2. Kamar Cute Pastel Untuk Anak-Anak Perempuan

Kamar tidur anak Mata Air
Credit: hgtv.com

Nuansa imut yang tidak terlalu kartun dihadirkan dengan manis di desain kamar anak ini.

Paduan warna pastel yang kaya teksur membuat kamar ini seru. Wallpaper juga dibuat variasi hanya pada satu sisi.

Lalu berbagai dekorasi gemas seperti bola-bola pada kelambu, hiasan pelangi warna unicorn, dan karpet rajutan benang besar membuat kamar ini nyaman.

Secara keseluruhan, kamar ini tidak berasa terlalu dewasa, masih cocok untuk anak-anak perempuan yang mulai suka mix and match sendiri. 

Undang mereka untuk memilih pola apa yang disuka, pasti mereka lebih senang!

3. Kamar Anak Laki-Laki Bergaya Minimalis yang Cool

Kamar tidur anak Mata Air
Credit: kidsinterior.com

Saat anak Anda yang menyukai banyak hal sekaligus dan belum bisa memilih apa yang ia suka.. Pilihan kamar hitam putih ini bisa menarik.

Mungkin putra Anda suka dinosaurus, lego, robot, dan outdoor sekaligus. Karena interior tampil minimalis, semuanya dapat berada di satu tempat dan hadir tetap estetik di mata Anda. Ini adalah sebuah freedom untuk tetap menjelajahi minatnya.

Untuk mendukung kemandiriannya, kamar minimalis seperti ini juga mudah dirapikan. Jadi putra putri Anda dapat belajar merapikan sendiri kamarnya.

4. Kamar Anak Perempuan, Mewah ala Musim Semi yang Cantik

Kamar tidur anak Mata Air
Credit: Leon's Furniture pinterest

Kalau rumah Anda bergaya Classic atau American Classic, versi kamar untuk putri Anda dapat tampil seperti musim semi ini.

Warna pastel bisa tampil tidak kekanak-kanakan, justru tampil cantik dan elegan.

Jika Anda tidak keberatan dengan elemen kemilau seperti chandelier dan cermin kristal, dua dekorasi ini cocok menghias kamarnya.

Pilihlah bersama putri Anda beberapa linen warna cerah agar setiap minggu kamar ini dapat membawa mood baru.

5. Kamar Anak Modern Country House yang Homey dan Nyaman

Kamar tidur anak Mata Air
Credit: withinthegrove.com

Gaya kamar yang comfy juga dinamis ini cocok untuk anak-anak kelas V atau VI. Dan seraya mereka masuk usia remaja, berikan kamar dengan kepemilikan seutuhnya.

Seperti, ajak mereka untuk memilih furniture dan warna cat dindingnya agar terasa lebih homey dan nyaman untuk mereka.

Dengan panel geometris yang tampil dinamis, taruh namanya di  atas headboard sebagai pernyataan bahwa ini adalah spacenya dia.

Tentunya ini akan membuatnya bangga untuk memiliki kamar sendiri. Dan ini membantunya untuk memahami konsep tanggung jawab dari sejak muda.

Kamar anak, sanctuary pertama mereka untuk merasa bebas berekspresi

Selain mendukung kemandirian anak, kamar mereka menjadi ruang pertama mereka untuk merasa diri mereka seutuhnya. Mereka bisa istirahat, bermain, ataupun belajar di ruang mereka. 

Apalagi di masa pandemi ini, tentunya kita sebagai orang tua ingin mereka berkembang seutuhnya sebisa-bisanya. Ada banyak hal yang bisa jadi terlewatkan oleh mereka. Namun di rumah kita sendiri, kita dapat memberikan ruang tumbuh kembang terbaik bagi anak-anak kita.

Mata Air memiliki pengalaman selama 20 tahun menciptakan Home Sweet Home untuk hunian kelas atas. Kami membantu banyak keluarga mewujudkan rumah yang nyaman, termasuk kenyamanan untuk kamar putra putri mereka.

Dan dengan jasa arsitek dan kontraktor jadi satu, yang biasa disebut Design & Build, maka akan memudahkan proses desain dan bangun bagi keluarga Anda.

Hubungi kami di 0811-884-8847 dengan klik logo WA pojok kanan bawah web ini, atau kirim brief desain interior kamar anak di form inquiry ini.

Gambar diambil dan beberapa info disadur dari: Homestolove.com.au, withinthegrove.com, hgtv.com, kidsinteriors.com, dan pinterest.