Kemang Pratama: Hunian Mewah dan Manly Keluarga Modern

Reading Time: < 1 minute
KemangPratama 1 scaled Kemang Pratama

Tahun Penyelesaian
2019

Fungsi Bangunan
Residensial

Langgam
Modern Luxury

Tipe Proyek
Interior

Luas Bangunan
± 1,126 m²

Kemang Pratama: Hunian Mewah dan Manly Keluarga Modern

Suatu kebanggaan bagi tuan rumah akan desain dan fasilitas rumahnya yang tak hanya mewah namun juga berhasil menggambarkan selera pribadinya yang tegas dan gagah.

Desain interior Rumah Kemang Pratama ini dirancang dengan konsep modern luxury yang dilengkapi kurasi furniture yang mempunyai clear lines atau edged style.

Beberapa wingback chair untuk ruang kerja, edged armchair untuk living room, dan simplified dining chair yang mengundang di ruang makan.

Dipadu dengan pemilihan kombinasi elemen interior yang natural namun manly, seperti beige, brownish, dan dark grey - yang senada dengan keseluruhan bangunan itu sendiri.

Tiap bedroom bernuansa dark grey namun memiliki dinding belakang tempat tidur yang berbeda-beda sesuai pemiliknya, dan dengan materi yang berfungsi baik sebagai peredam suara.

Sedangkan setiap bathroom diperindah dengan pilihan dinding marble dengan corak yang unik dan warna brownish atau neutral white yang naturally mewah.

Bagi keluarga yang menghuni, kebersamaan dan menjadi host adalah waktu yang menyenangkan! Beberapa ruang diperuntukkan untuk ini seperti ruang makan dan attic.

Ruang makan berbagi space dengan modern style open kitchen dan mini bar yang sangat entertaining saat kawan-kawan bertamu kemari.

Dan attic yang bernuansa beige menjadi spot seru sebagai game lounge bagi siapapun yang berjiwa muda. Tambah nyaman lagi karena dilengkapi bean bags dan peralatan bermain musik.

Kemewahan hadir untuk dua hal sekaligus, yakni selera pribadi tuan rumah akan kesan manly dan ruang-ruang yang siap mengakomodir jati diri para penghuni rumah yang menyukai sosialisasi, playful, namun tetap luxury.

Lokasi Proyek: Kemang Pratama, Bekasi